Thursday, February 9, 2017

Apa Arti kata What dalam Kalimat Seru

Kebanyakan kita pasti menterjemahkan kata what sebagai “apa”, seperti pada kalimat “What is it?”[Apa ini?], “I don’t like what you do.” [Saya tidak suka apa yang kamu kerjakan.”]

Kata what di banyak kalimat, baik itu kalimat tanya maupun kalimat pernyataan kita artikan dalam bahasa Indonesia sebagai “apa”. Namun dalam kalimat-kalimat seru [exclamation sentences] kata what tidak kita terjemahkan sebagai apa seperti yang kita ketahui.
Berikut contoh-contohnya:

  • What a mess!  [Berantakan amat!] Penjelasan: Sering kita mengucapkan kalimat seru pada saat kita melihat sesuatu yang di luar dugaan.
  • What a relief! [Oh, lega sekali!] Kita ucapkan ini ketika sesuatu yang kita khawatirkan akhirnya terselesaikan dengan baik.
  • What a coincidence! [Kebetulan sekali!; Wah, kebetulan!]
  • What a surprise! [Kejutan sekali! Benar-benar kejutan!]
  • What a day! [Gila hari ini!; Wah hari ini benar-benar deh!] Ini diucapkan untuk mengungkapkan bahwa hari yang baru saja dilalui penuh dengan hal-hal yang sangat melelahkan Anda – sibuk luar biasa; bos ngomel-ngomel atau hal-hal lain yang tidak menyenangkan.]
  • What a big house you have! [Besar sekali rumah Anda!]
  • What a beautiful beach! [Indah sekali pantai ini!]

Latihlah percakapan-percakapan berikut agar Anda dapat memahami nya lebih baik:

Apri
I haven’t seen you for ages, Jenni. How have you been? [Sudah lama saya tidak melihat Anda, Jenni. Apa kabar selama ini?]

Jenni
Great, thank. It’s good to see you again, Apri. [Baik sekali. Senang berjumpa Anda lagi, Apri.]
Apri
Come in and sit down. What would you like to drink? Coffee or tea? [Silahkan masuk dan duduk. Mau minum apa? Kopi atau teh?]
Jenni
Don’t bother, Apri. I’ve just had a cup of coffee on the way here. What a big house you have! This must be very expensive.[Jangan repot-repot, Apri. Saya barusan minum secangkir kopi dalam perjalanan kemari. Rumah mu besar sekali! Pasti rumah ini mahal.]
Apri
My dad bought it for me. It was a wedding gift.[Bapak ku membelinya untuk ku. Kado perkawinan ku.]
Jenni
Are you married? What a surprise! [Anda sudah menikah?   Benar-benar kejutan!]